Agar cat tembok awet, Ada beberapa hal yang penting untuk Anda perhatikan dalam proses pengecatan tembok. Pasalnya, cat tembok dapat mempengaruhi kesan pada eksterior maupun interior ruangan. Jadi, Anda perlu mengetahui beberapa tips berikut ini supaya cat dinding Anda lebih awet, serta tidak mudah kusam maupun mengelupas.
1. Sesuaikan Rasio Pencampuran Adukan Dinding
Untuk membuat cat tembok Anda lebih tahan lama, maka proses pembuatan tembok pun harus memperhatikan perbandingan campuran antara pasir dan semen. Gunakan rasio 1 semen : 3 pasir supaya tembok tidak mudah mengalami keretakan atau pecah.
Dengan begitu, proses pengecatan tembok jadi menempel lebih sempurna. Inilah yang membuat cat tembok Anda menjadi lebih awet karena tidak mudah mengelupas serta tidak cepat kusam atau berjamur.
2. Bersihkan Tembok Sebelum Dicat
Tips agar cat tembok lebih awet selanjutnya adalah memastikan tembok Anda sudah dibersihkan terlebih dahulu sebelum masuk ke proses pengecatan. Tujuannya adalah untuk membersihkan kotoran, jamur, atau lumut yang membuat cat menempel kurang sempurna pada tembok.
3. Gunakan Cat Eksterior untuk Tembok Bagian Luar
Sebagaimana Anda tahu bahwa ada dua jenis cat tembok, yakni cat tembok khusus interior dan eksterior. Keduanya tentu memiliki kandungan bahan dan fungsi yang berbeda. Maka dari itu, pastikan Anda gunakan cat khusus eksterior untuk mengecat tembok bagian luar rumah atau bangunan.
Umumnya cat eksterior memiliki keunggulan yang tidak dimiliki cat interior. Di antaranya mampu memberikan perlindungan untuk tembok dari perubahan iklim maupun cuaca, mencegah pertumbuhan jamur, serta menahan rembesan air hujan.
4. Perhatikan Waktu Pencetan Agar Cat Tembok Awet
Proses pengecatan merupakan proses yang cukup banyak menyita waktu dan tenaga. Oleh sebab itulah, Anda perlu memilih waktu pengecatan yang tepat untuk membantu proses pengeringan. Jangan sampai Anda melakukan proses pengecatan pada musim hujan karena bisa membuat lapisannya mudah mengelupas akibat air hujan.
5. Perhatikan Teknik Pengecatan
Agar cat tembok Anda durable, maka Anda juga perlu menerapkan teknik pengecatan yang tepat. Gunakan teknik mengecat dengan olesan kuas satu arah. Lalu, dahulukan untuk mengecat bagian sudut dinding serta bagian yang dekat dengan langit-langit. Baru kemudian lanjutkan proses pengecatan ke bagian lain yang mudah dijangkau.
Sudahkah Anda Menerapkan Tips Agar Cat Tembok Awet?
Demikianlah beberapa tips agar cat tembok awet yang bisa Anda praktekkan ketika sedang melakukan proses pengecatan. Dengan cat tembok yang tahan lama, tentu Anda jadi menghemat lebih banyak biaya, waktu, dan tenaga karena tidak perlu mengulang-ulang proses pengecatan selama beberapa tahun ke depan.
Oleh karena itu, sangat penting bagi Anda untuk mencari jasa cat berpengalaman dengan hasil berkualitas seperti Jasacat.com. Pastinya, jasa cat akan memberikan yang terbaik untuk keindahan dan kenyamanan rumah/kantor Anda, dengan cat berkualitas tinggi yang akan tahan lama. So, tunggu apalagi? Yuk segera kontak kami untuk konsultasi permasalahan tembok Anda.
Untuk jasa ngecat rumah dengan hasil terbaik hubungi kami pada nomor 081322221884, agar bisa mendapatkan solusi terbaik untuk pengecatan hunian anda.