5 Motif Cat Ruang Tamu Unik untuk Hidupkan Rumah Anda

Membangun rumah memang menjadi impian bagi semua orang. Namun banyak orang yang bingung untuk mendekorasi ataupun memilih cat yang cocok untuk setiap ruangan., khususnya ruang tamu yang berada paling depan. Berikut ini beberapa rekomendasi motif cat ruang tamu unik yang dapat menghidupkan rumah.

5 Motif Cat Ruang Tamu Unik

Pemilihan warna dan dekorasi memang harus Anda cocokkan dengan suasana maupun ukuran rumah. Berikut ini tips dan motif cat ruang tamu yang dapat Anda sesuaikan dengan keinginan dan tipe rumah.

1. Motif Kotak Catur

motif cat ruang tamu unik
pinhome.id

Motif cat ruang tamu pertama dapat Anda realisasikan dengan menggunakan dua warna. Tentunya, kedua warna ini tidak bisa asal Anda pilih. Kombinasi cat dua warna yang cocok adalah sebagai berikut:

  • Abu-abu dan cream
  • Kuning muda dan putih
  • Biru dan putih
  • Navy dan biru langit
  • Ungu dan putih

2. Motif Garis-Garis

Archify.com

Hampir sama dengan rekomendasi motif pertama, motif kedua ini juga menggunakan dua warna, namun Anda dapat mengecatnya secara selang-seling. Beberapa warna cat yang cocok untuk dijadikan cat garis-garis adalah:

  • Pink muda dan putih
  • Hitam dan putih
  • Cream dan putih
  • Hijau muda dan putih

3. Motif Kotak Diagonal

motif cat ruang tamu unik
Dekoruma.com

Berbeda dengan motif kotak catur, motif kotak diagonal ini mengharuskan Anda mengambil 3 warna, yang terdiri dari 2 warna netral dan 1 warna spesifik agar tidak monoton. Beberapa warna cat yang cocok untuk Anda satukan dan membentuk motif kotak diagonal unik ini adalah:

  • Putih, hitam, kuning.
  • Abu-abu, putih, hitam
  • Biru muda, kuning, abu-abu

4. Motif Kotak 3D

Youtube.com/Paint and Polish

Berikutnya ada motif kotak 3D yang dapat membuat tembok ruang tamu lebih hidup karena efeknya yang menonjol. Pastikan garis 3D yang Anda punya sudah lurus, dan gunakanlah beberapa warna berikut ini:

  • Pink muda, putih, biru
  • Hitam, abu-abu, putih

5. Motif Zigzag

motif cat ruang tamu unik
Hovia.com

Selanjutnya, ada pola zigzag yang cocok jika Anda memiliki perabot berwarna netral. Agar tidak terlalu berlebihan, cukup cat pola zigzag pada satu bagian dinding. Anda dapat bermain dengan warna-warna terang seperti gambar di atas, atau warna netral seperti abu-abu dan putih.

Beli Cat yang Berkualitas Agar Tahan Lama!

Itulah 5 motif cat ruang tamu unik yang dapat Anda aplikasikan. Tentunya, gunakan cat berkualitas agar cat rumah Anda tahan lama. Anda dapat menggunakan Jasacat.com untuk memenuhi keperluan layanan pengecatan bangunan. Kunjungi website atau hubungi kontak WhatsApp Jasa Cat di nomor 08118689900.