Perpaduan Warna Navy dan Cream yang Bagus untuk Rumah

Warna cat tembok biru, apalagi biru gelap atau navy, dapat menghadirkan suasana tenang dan santai dalam rumah. Namun, bagi sebagian orang, warna biru gelap ini tampak membosankan. Oleh karena itu, ada perpaduan warna navy dan cream yang mampu mencerahkan rumah, walau hanya sedikit.

JasaCat

5 Contoh Perpaduan Warna Navy dan Cream di Rumah

Rumah Anda tidak melulu harus mempunyai satu warna cat saja, baik di bagian dalam maupun di luarnya. Di bawah ini, Anda dapat menemukan contoh kombinasi warna biru gelap dan krem yang dapat Anda terapkan sendiri pada rumah Anda.

1. Ruang Tamu

Kombinasi warna biru navy (tembok) dan krem (atap) pertama dapat Anda terapkan pada tembok ruang tamu atau ruang depan. Kedua corak warna tersebut cukup berguna untuk memberikan nuansa damai dan sejuk kepada para tamu yang datang berkunjung.

2. Ruang Keluarga

Kemudian ada kombinasi warna biru gelap dan krem yang berikutnya, yaitu pada ruang keluarga sebagai tempat bersantai. Perabot-perabot dalam ruang keluarga itu dapat Anda atur agar warnanya lebih cerah ketimbang temboknya.

3. Kamar Tidur Dewasa

Kamar tidur untuk orang dewasa di rumah Anda juga cocok untuk mendapat perpaduan warna navy dan cream. Jika Anda mau, Anda bisa mengatur agar corak warna cat kremnya sedikit lebih terang daripada warna biru.

4. Kamar Tidur Anak

Selain itu, kombinasi kedua warna ini pun bisa Anda terapkan pada tembok kamar tidur anak. Dengan warna biru yang gelap dan warna krem agak cerah, anak-anak bisa lebih fokus dalam belajar dan tidur dengan lebih nyenyak.

5. Ruang Makan

Biasanya, orang-orang suka menggunakan warna hijau, kuning, atau oranye untuk menghiasi ruang makan. Ternyata, warna cat biru gelap dan krem pun boleh juga Anda berikan pada ruang makan supaya tampak formal.

Mau Mencoba Perpaduan Warna Navy dan Cream?

Itulah pembahasan singkat seputar kombinasi warna krem dan biru gelap yang cocok untuk rumah Anda. Apakah Anda sedang mencari jasa mengecat rumah atau gedung yang murah dan cepat? Jasacat ialah pilihan terbaik untuk Anda dan dapat Anda hubungi email ke: [email protected] atau nomor whatsapp di 0813 2222 1884.

JasaCat