Rekomendasi Warna Cat Sekolah yang Menarik

Memilih warna cat sekolah yang menarik, tentunya membutuhkan pertimbangan yang matang. Selain itu, warna cat dapat memengaruhi suasana dan keindahan sekolah. Anda tentu tidak ingin salah dalam memilih warna cat yang cocok untuk bangunan sekolah. Oleh karena itu, simak pembahasan selengkapnya di bawah ini.

Warna Cat Sekolah yang Menarik

Sekolah umumnya memiliki perpaduan di antara dua warna, yaitu warna primer (misalnya: merah, biru, dan hijau) dan warna netral (seperti: putih, abu-abu, dan cokelat). Namun, Anda perlu memilih warna cat sekolah sesuai dengan fungsi ruangannya. 

Penasaran dengan warna cat sekolah yang ideal dan cocok untuk masing-masing ruang dan bangunan? Silakan simak informasi selengkapnya di bawah ini!

1. Ruang Kelas

Cat biru dapat menjadi pilihan untuk ruang kelas karena warna biru memiliki sifat tenang dan mengurangi kelelahan. Selain itu, pilihan warna putih juga menarik sebagai warna dominan dengan kombinasi warna cerah lainnya. 

Dalam porsi kecil, warna kuning ternyata  juga efektif untuk menjaga kesadaran siswa saat berada di kelas. Jadi, Anda bisa pilih warna cat yang pas sesuai dengan kondisi kelas pada umumnya.

2. Perpustakaan

Anda dapat memilih cat hijau sebagai tema warna untuk perpustakaan, karena warna hijau memiliki efek positif untuk berkonsentrasi. Selain itu, hijau adalah pilihan warna yang menarik untuk perpustakaan karena siswa dapat fokus dan rileks pada pembelajarannya di perpustakaan.

3. Kantin

Cat orange dapat menjadi pilihan warna untuk mengecat bangunan kantin. Ini karena warna orange memiliki pengaruh pada nafsu makan dan menjadikannya warna yang sesuai untuk kantin sekolah.

4. Koridor dan Lobi

Belajar dan konsentrasi bukanlah tujuan utama di ruang publik seperti koridor dan lobi, sehingga Anda dapat berkreasi dengan berbagai pilihan warna cat. Namun sebaiknya, pertimbangkan penggunaan warna dan logo sekolah untuk menciptakan rasa bangga terhadap identitas sekolah.

Tertarik dengan Warna Cat Sekolah yang Menarik?

Semoga artikel ini berguna sebagai rekomendasi Anda dalam memilih warna cat sekolah yang menarik. Selain itu, Anda dapat menghubungi layanan Jasacat.com sebagai penyedia jasa cat tembok, lapangan, lantai, dan berbagai kebutuhan jasa pengecatan lainnya, lewat kontak Jasa Cat di 08118689900.